BeritaBola888 – Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina, tak sedikit pun merasa gentar meski harus berjuang tanpa bantuan Ramadhan Santa saat bertandang ke markas Persik Kediri pada laga pekan kedelapan BRI Liga 1 2023/2024.
Ramadhan Sananta memang harus absen pada laga Persik Kediri melawan Persis Solo yang berlangsung di Stadion Brawijaya, Kediri, Sabtu (12/8/2023) karena harus memenuhi panggilan Timnas Indonesia U-23.
Sebetulnya, absennya Ramadhan Sananta bisa menjadi kerugian besar bagi Laskar Sambernyawa. Sebab, striker berusia 20 tahun itu merupakan top scorer Persis Solo 2023/2024.
Dari tujuh pertandingan, Sananta sudah berhasil mencetak empat gol. Dua gol di antaranya tercipta pada laga pamungkas ketika Persis Solo menumbangkan perlawanan Persib Bandung dengan skor 2-1.